PEMBANGUNAN RABAT BETON GANG DUSUN DI DUSUN KEDONDONG BAWAQ, SEPANJANG 100 METER SUDAH MENCAPAI 85%

  • Jul 17, 2024
  • Admin
  • Pembangunan Desa

Pusuk Lestari - Program Pembangunan Rabat Beton di Dusun Kedondong Bawak yang di laksanakan oleh TPK Desa Pusuk Lestari merupakan Program Pembangunan Desa yang bersumber dari DD tahun angaran 2024. (07/24).

Pelaksanaan Pembangunan Rabat gang yang ada di Dusun Kedondong Bawak kini sudah 85% sisanya pengerjaan realing pengaman "Untuk Rabat ini sudah 85% pengerjaan tinggal sisa realing pengaman saja yang belum di kerjakan" Tutur Ardianto selaku Sekeretaris TPK saat di temui di lokasi.

Selain itu ardianto menjelaskan bahwa awal pengerjaan Program Rabat gang tersebut di mulai dari tanggal 7 Juli " Untuk pengerjaanya Sendiri kami memulai pengerjaan rabat pada tanggal 13 kemarin tapi untuk langsiran material dan pengulatan besi kami mulai tanggal 7 Juli kemarin" ungkapnya lagi.

Selain itu H. Zulfan Hadi selaku kepala Dusun yang juga kebetulan berada di lokasi pembangunan mengungkapkan apresiasi kepada pemerintah Desa Pusuk Lestari atas pembangunan rabat gang yang di laksanakan di dusun Kedondong Bawak tersebut "saya atas nama masyarakat Dusun Kedondong Bawak menyampaikan apresiasi atas pembangunan rabat gang yang hari ini sudah di kerjakan di Dusun Kedondong Bawak karena ini akan mempermudah Mobilisasi Masyarakat dan menciptakan tatan lingkungan yang rapi" Ungkap Kepala Dusun Kedondong Bawak.

H.Zulfan Hadi berharap supaya masyarakat bisa menjaga serta merawat fasilitas tersebut dan ia juga berpesan  kepada masyarakatnya supaya bisa menjaga kebersihan "Saya berharap supaya semua lapisan masyarakat bisa menjaga dan merawat fasilitas yang di bangun tersebut dan terakhir saya berpesan kepada semua masyarakat supaya bisa menjaga kebersihan supaya bisa tercipta lingkungan yang indah, bersih dan sehat supaya bisa kita wariskan ke anak cucu kita kelak" Tutupnya.

Pengerjaan Rabat gang tersebut di perkirakan akan rampung minggu ini (RED).